Jumat, 29 Juli 2011

karakteristik pertumbuhan remaja

1 . Karakteristik pertumbuhan fisik remaja
Pesatnya pertumbuhan fisik pada masa remaja sering menimbulkan kejutan pada diri remaja itu sendiri . Pakaian yang di milikinya seringkali menjadi cepat tidak muat dan harus membeli pakaian yang baru lagi . Kadang-kadang remaja di kejutkan dengan perasaan bahwa tangan dan kakinya terlaju panjang sehingga tidak seimbang dengan besar tubuhnya . Pada remaja putri seeringkali ada perasaan bahwa seolah-olah belum dapat menerima kenyataan bahwa tanpa di bayangkan sebelumnya kini buah dadanya telah membesar . Oleh karena itu , seringkali gerak-gerik remaja menjadi serba canggung dan tidak bebas . Gangguan dalam bergaul yang di sebabkan oleh pesatnya pertumbuhan fisik pada remaja seperti ini di kenal dengan istilah gangguan regulasi .
Pada remaja pria , pertumbuhan jakun menyebabkan suara remaja itu menjadi parau untuk beberapa waktu dan akhirnya turun satu oktaf . Pertumbuhan kelenjar endoktrin yang telah mencapai taraf kematangan sehingga mulai berproduksi , menghasilkan hormon yang bermanfaat bagi tubuh . Akibatnya , remaja mulai merasa tertarik kepada lawan jenisnya . Di sisi lain , perkembangan hormon pada remaja putri menyebabkan mereka mulai mengalami menstruasi yang seringkali pada awal mengalaminya menimbulkan kegelisahan , dan juga dapat menyebabkan timbulnya jerawat pada bagian wajahnya . Pertumbuhan fisik yang cepat pada remaja sangat membutuhkan zat-zat pembangun yang di peroleh dari makanan , sehingga remaja pada umumnya menjadi pemakan yang kuat .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar